Di Kota Kecil Teluk Sasah Pulau Bintan, Klasis Baru GBKP Kepri "Dilahirkan"

Ketua Umum Moderamen: Kita Dipakai untuk Melayani Dalam Waktu yang Disediakan Tuhan




Pekanbaru (SIB)
Klasis Gereja Batak Karo Protestan (GBKP) kini bertambah satu sehingga menjadi 27 setelah pembentukan Klasis Kepulauan Riau (Kepri) disetujui dan disepakati dalam Sidang Klasis GBKP Riau-Sumbar XXXVI, Jumat hingga Sabtu (17-18/3) di GBKP Runggun Teluk Sasah Kabupaten Bintan Provinsi Kepulauan Riau.  Dalam sidang klasis tersebut juga dilakukan pemilihan Badan Pekerja Majelis Klasis (BPMK) Kepri yang kemudian dilantik Ketua Umum Moderamen GBKP Pdt Agustinus P Purba di Gereja GBKP Batam Center pada Minggu (19/3).
Sidang klasis yang dipimpin Ketua Klasis Riau-Sumbar Pdt Jefry Alexander Keliat bersama Pdt Larena Sinuhadji, Pdt Perbeliten Tarigan, Pertua (Pt) Albert Tarigan dan Pt Lesta Tarigan tersebut diikuti 87 peserta perwakilan dari 28 runggun serta pengurus kategorial tingkat klasis yakni dari Runggun Jalan Melayu Pekanbaru, Padang, Batu Aji, Dumai, Duri, KM 15 Perawang, Tiban, Pangkalan Kerinci, Kampar, Kandis, Libo Jaya, Bida Ayu, Munas, Sei Buatan, Lubuk Dalam, Rokan Hulu, Bagan Batu, Balam, Teluk Sasah, Minas Timur, Ujung Batu-M Kabun, Air Molek, Sei Medang, Batam Center, Bukit Raya Pekanbaru, Logas Tanah Darat, Tanjung Pinang, Tanjung Balai Karimun, kategorial Mamre (kaum bapak), Moria (kaum ibu), Permata (kaum muda) dan KAKR (anak-anak dan remaja).
Pdt Jefry dalam sambutannya pada acara pembukaan mengatakan, selain meresmikan pemekaran klasis dan pemilihan pengurus klasis baru, sidang klasis tersebut juga bertujuan mengevaluasi pelayanan gereja selama 2016 serta mempertanggungjawabkan keuangan klasis. 
Dengan berdirinya Klasis Kepri yang terdiri dari tujuh runggun, maka Klasis Riau-Sumbar kini terdiri dari 21 runggun.  
      Sementara itu, dalam pemilihan BPMK Klasis Kepri periode 2015-2020, akhirnya terpilih Pdt Sabar Sembiring Brahmana sebagai ketua klasis, Pt Ikhwan Tama Sinulingga wakil ketua, Pdt Sri Ate br Surbakti sekretaris klasis, Pt Arnold Ginting wakil sekretaris dan Pt Maju Tarigan sebagai bendahara. Setelah terpilihnya pengurus BPMK, selanjutnya di tempat terpisah juga dilakukan pemilihan pengurus kategorial tingkat klasis Kepri yakni Mamre diketuai Pt Thomas Arihta Sembiring, Moria diketuai Selasar br Ginting, juga pengurus Permata.
Ketua Umum Moderamen dalam khotbahnya bertema "Jesus me ulu lau kegeluhen (Yesuslah sumber air kehidupan)" pada kebaktian Minggu di gereja GBKP Batam Center yang dirangkai pelantikan BPMK Klasis Kepri dan pengurus kategorial tingkat klasis Kepri mengatakan, Tuhan adalah air kehidupan yang terus mengalir.  KasihNya terus mengalir sehingga pekabaran Injil dan berita suka cita bisa terus dilaksanakan bahkan semakin luas wilayahnya yang ditandai dengan pemekaran Klasis Riau-Sumbar menjadi dua klasis. 
Pdt Agustinus yakin Klasis Kepri akan cepat berkembang meski saat ini klasis tersebut terbilang masih kecil yakni terdiri dari tujuh runggun saja.  Kepada para pengurus BPMK dan kategorial tingkat klasis yang dilantik, ia meminta agar pelayanan dilaksanakan dengan sungguh-sungguh dan sebaik-baiknya.  "Kita dipakai (untuk melayani di gereja) dalam waktu yang disediakan Tuhan.  Karena itu lakukanlah tugas-tugas pelayanan dengan sepenuh hati.  Kalau ingin mencari nama atau penghargaan duniawi, tidak di sini tempatnya," ujarnya.
Ia juga memuji pengurus Runggun Teluk Sasah beserta seluruh jemaat yang telah memberi contoh sebagai tuan rumah yang baik dalam pelaksanaan sidang klasis. Ia mengibaratkan Teluk Sasah, suatu kota kecil di Pulau Bintan tempat "lahirnya" klasis baru GBKP itu seperti Betlehem.  
     Turut hadir pada kebaktian Minggu sekaligus pelantikan tersebut, para pendeta, calon pendeta, detaser yang bertugas di Klasis Riau-Sumbar dan Klasis Kepri, pengurus 28 runggun dari dua klasis tersebut, Ketua Umum BPP Moria GBKP Pdt Suenita Sinulingga, pendeta Mamre Pdt Hermanto Tarigan, tokoh masyarakat Karo di Batam dan undangan lainnya.  (F05)


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sebulan Berlalu, Kasus Pembunuhan Novalina br Purba Siswi SMAN 1 Sidikalang Belum Terungkap

Perayaan Natal Lansia PGI Se-Provinsi Riau di HKBP Maranatha Pekanbaru Penuh Sukacita

BPP Mamre GBKP Puji Pengurus Klasis Riau-Sumbar yang Teratur Gelar RPL