Kepala Desa Bintek

161 Kepala Desa Bintek di Yogya
Sidikalang (SIB)
Sejumlah 161 kepala desa dari 15 kecamatan se-Kabupaten Dairi mengikuti kegiatan bimbingan teknis (bintek) di Yogyakarta.
“Karena jumlahnya banyak, terpaksa dibagi dalam dua tahap.  Tahap pertama berangkat 6 Juni nanti, sedangkan kedua pada September mendatang,” ujar Sekdakab Dairi Julius Gurning SSos MSi kepada pers, Jumat (25/6) di sela-sela kegiatan kunjungan kerja Tim II Pemkab Dairi dipimpin Sekdakab, di Desa Bangun Kecamatan Parbuluan.
Menurut Gurning, kegiatan bintek di kampus Universitas Gajah Mada Yogyakarta itu dilaksanakan agar kepala desa di Dairi bisa lebih mantap melaksanakan tugas dan fungsinya sebagai aparatur pemerintah di tingkat paling bawah.
Termasuk misalnya soal pemahaman seputar penyusunan, penggunaan dan pertanggungjawaban anggaran dana desa (ADD), katanya.  “Selama ini kita lihat salah satu kelemahan kita di situ, soal ADD.  Dengan bintek ini tentunya kita berharap ada peningkatan SDM para kepala desa,” katanya dan menambahkan dana bintek dianggarkan di APBD Kabupaten Dairi Tahun Anggaran 2012.
 Selain itu, lanjut Sekda, bintek dipandang perlu dilakukan karena UU Nomor 32 Tahun 2004 tentang pemerintahan daerah akan “dipecah” menjadi tiga undang-undang yaitu tentang pemerintahan daerah, pemerintahan desa dan pemilihan kepala daerah.
Soal pilihan kegiatan di UGM, Sekda mengatakan karena universitas negeri tersebut dianggap paling cocok.  Para akademisi UGM banyak yang terlibat dalam kajian-kajian dan pembahasan soal rancangan undang-undang yang berkaitan dengan pemerintahan daerah dan desa.  (B4)

SUMBER :   Harian Sinar Indonesia Baru (SIB), Sabtu 26 Mei 2012, Halaman 6.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Perayaan Natal Lansia PGI Se-Provinsi Riau di HKBP Maranatha Pekanbaru Penuh Sukacita

BPP Mamre GBKP Puji Pengurus Klasis Riau-Sumbar yang Teratur Gelar RPL