Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2012

... go.

Gambar
Sudahkan anda sok jago hari ini?

Pentutupan TMMD

Wakil Bupati Tutup Kegiatan TMMD ke-89 di Gunung Sitember Sidikalang (SIB)             Wakil Bupati Dairi Irwansyah Pasi SH menutup secara resmi kegiatan TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke-89 Tahun Anggaran 2012 di Kabupaten Dairi, Selasa (30/10) di Desa Gundaling Kecamatan Gunung Sitember Dairi.  Kegiatan TMMD itu berlangsung sejak 10 Oktober lalu, dibuka Panglima Komando Sektor Pertahanan Udara (Pangkosek Hanudnas) III Medan Marsekal Pertama Yuyu Sutisna.             Pelaksanaan kegiatan itu sendiri mengambil lokasi di dua kecamatan yakni di Dusun Batu Marsaung Desa Gundaling I Kecamatan Gunung Sitember dan Dusun Lubuk Raya Desa Lae Markelang Kecamatan Siempat Nempu Hilir.             Dandim 0206/D Letkol Inf Benny Satria selaku Dansatgas TMMD dalam laporannya pada acara penutupan mengatakan, kegiatan fisik yang telah dilaksanakan ialah pelebaran badan jalan sepanjang 4.500 meter, pembuatan gorong-gorong sebanyak dua unit, pembuatan parit kiri kanan jalan.  Seluruh kegia

... go.

Gambar
Sudahkan anda sok jago hari ini?

Petani Keluhkan Serangan Babi Hutan

Petani Keluhkan Serangan Babi Hutan Sidikalang (SIB)             Petani di Desa Adian Nangka dan Juma Siulok Kecamatan Siempat Nempu Kabupaten Dairi mengeluhkan serangan hewan babi hutan yang kerap mencul merusak tanaman di ladang mereka sejak beberapa waktu belakangan ini.             S Sinaga, seorang petani di Desa Adian Nangka mengatakan babi hutan tersebut menyerang tanaman berisi jagung,  padi dan lainnya milik petani.             Tidak cuma itu, hewan tersebut juga menyerang seorang warga yang sedang bekerja di ladang pada Jumat (27/10), pekan lalu.  Menurut informasi, korban yang mengalami luka akibat diserang hewan tersebut bernama M br Lumbangaol (70), warga Dusun Kerajaan Desa Juma Siulok.             Menurut L Nababan, seorang petani lain, serangan babi hutan tersebut terbilang sudah lama tidak terjadi di desa mereka. “Kami juga heran kenapa tiba-tiba ada masuk babi hutan ke ladang dan kampung,” katanya.  (B4) Dimuat di Harian Sinar Indonesia Baru (SIB), Se

Pesta Syukuran Toga Manalu

Pesta Syukuran Ulang Tahun Ketiga Toga Manalu Dairi Pakpak Bharat Sidikalang (SIB)             Pesta syukuran ulang tahun ketiga dirangkai pengukuhan pengurus baru Punguan Toga Manalu Boru Bere (PTMBB) Kabupaten Dairi dan Pakpak Bharat digelar di Sopo Godang HKBP Kota Jalan Gereja Sidikalang, Senin (29/10), dihadiri sekitar seribu limaratus orang keluarga besar keturunan Toga Manalu dari berbagai kawasan di Kabupaten Dairi dan Pakpak Bharat.             Acara berlangsung Senin pagi hingga sore, diwali kebaktian dipimpin Pdt B Lumbangaol. Pengurus periode 2012-2017 yang dikukuhkan dewan pembina PTMBB ialah, Ketua Toman Manalu, Sekretaris Natar Manalu. Bendahara Am Hayati dibantu bidang-bidang organisasi. Toman Manalu dalam sambutannya mengatakan bahwa tujuan dibentuknya suatu punguan adalah untuk mempererat tali persaudaraan sesama keturunan Toga Manalu, terlebih dalam perkembangan zaman sekarang ini yang pelan-pelan mengikis budaya, adat istiadat dan kekerabatan.          

Lembaga Komunikasi Batak Toba Dibentuk

Lembaga Komunikasi Batak Toba Dibentuk Sidikalang (SIB)                 Organisasi bernama Lembaga Komunikasi Batak Toba dibentuk di Kabupaten Dairi.   Musyawarah yang diikuti puluhan penggagas dan peserta di Balai Budaya Jalan Sisingamangaraja Sidikalang, Jumat (26/10) kemarin menyepakati penetapan pengurus periode 2012-2015 akan dilaksanakan Kamis (1/11) di Sopo Sahat Martua Sidikalang.                   Ketua Sementara LKBT Tumbur Simorangkir mengatakan, organisasi didirikan untuk mempererat tali persaudaraan dan persatuan masyarakat etnis Batak Toba di Dairi sekitarnya.   Organisasi ini juga berfungsi untuk melestarikan nilai-nilai budaya dalam suasana arus globalisasi sekarang ini, katanya.                 Musyarawah yang menetapkan Sarifuddin Siregar sebagai sekretaris sementara itu dihadiri peserta dari beragam latar belakang profesi, termasuk politisi, pengusaha, wiraswasta dan wartawan.                   Menurut Tumbur, organisasi ini tidak berhaluan politik.  

Iklan atawa Pariwara

Gambar
Selamat & Sukses kepada : EDWARD HUTABARAT, SH, MH (Inspektur Kabupaten Dairi) Atas keberhasilannya meraih Gelar MAGISTER HUKUM di Universitas Darma Agung (UDA) Medan dan telah diwisuda oleh Rektor Prof. Dr. Binsar Panjaitan, MP.d pada hari Selasa, 23 Oktober 2012 di Medan. “Semoga ilmu yang diperoleh dapat diabdikan untuk nusa dan bangsa” dari : Seluruh Staf Inspektorat Kabupaten Dairi

Jangan Biarkan Petani Jeruk Dairi Berjuang Sendirian Menghadapi Hama Lalat Buah

Gambar
Jangan Biarkan Petani Jeruk Dairi Berjuang Sendirian Menghadapi Hama Lalat Buah Pdt Siauw A Lung (penginjil GKI) bersama peneliti dari Institut Pertanian Bogor Ir I Gusti Made Gama (kiri ke kanan) di Sidikalang. Sidikalang (SIB)                 Petani jeruk di Kabupaten Dairi harus bisa mandiri dan kreatif menemukan formula yang tepat untuk menghadapi serangan hama lalat buah yang kini mulai menyerang.  Petani tidak bisa lagi bersandar dan berharap sepenuhnya pada pemerintah, karena pengalaman menunjukkan petani tidak akan bisa maju kalau tidak mandiri.                 Hal tersebut dikatakan penggiat pertanian organik asal Cirebon Jawa Barat, Pdt Siauw A Lung (penginjil GKI), didampingi peneliti dari Institut Pertanian Bogor (IPB) Ir I Gusti Made Gama dan Wakil Ketua DPRD Dairi Ir Benpa Hisar Nababan, Senin (22/10) di Sidikalang kepada wartawan.  Pdt A Lung bersama Gusti Made, dengan difasilitasi Benpa Nababan, datang ke Dairi untuk bertemu petani di Kecamatan

Jalan ke Terminal Dibiarkan Rusak

Jalan ke Terminal Dibiarkan Rusak Sidikalang (SIB)                 Jalan ke terminal Sitinjo Kabupaten Dairi yakni dari persimpangan Jalan Medan-Sidikalang hingga halaman terminal tersebut sudah sekian lama rusak penuh lubang.  Sopir angkutan umum antar kota yang pada pagi hingga siang ‘diwajibkan masuk’ ke terminal tersebut mengeluhkan kondisi jalan rusak itu.                 Sahat Sianturi, seorang sopir angkutan umum jurusan Medan-Sidikalang, Sabtu (27/10) kepada wartawan mengaku heran karena jalan rusak itu tidak kunjung diperbaiki.                 “Jadi malas kita masuk, jadi rusak mobil dibikinnya karena jalannya rusak parah.  Untuk apa mereka mengutip uang dari sopir kalau jalannya tidak dibagusi? Lagipula entah apa gunanya masuk ke terminal, kalau cuma untuk memutar di halaman terminal,” tanya Sianturi.                 Bangunan megah terminal Sitinjo berbiaya miliaran rupiah, memang sudah sekian tahun tidak difungsikan, meski kondisi bangunannya terbilang masih ba

Cinderella - Heartbeat Station

Gambar
Cinderella - Heartbeat Station Waiting at the station Tears filling up my eyes Sometimes the pain you hide Burns like a fire inside Look out my window Sometimes it's hard to see The things you want in life Come and go so easily She took the last train out of my heart oh, oh She took the last train And now I think I'll make a brand new start She took the last train out of my heart Watching the days go by Thinking 'bout the plans we made The days turn into years Funny how they fade away Sometimes I think of those days Sometimes I just hide away Waiting on that 9:20 train Waiting on a memory She took the last train out of my heart oh, oh She took the last train And now I think I'll make a brand new start She took the last train out of my heart My lady's on the fly and she's never coming back My love is like a steam train rolling down the tracks yea, yea She took the last train out of my heart oh oh She took the last train And now I think I'll make a

Kasus Perampokan di SPBU Sidikalang Masih ‘Gelap'

Sepekan Berlalu, Kasus Perampokan di SPBU Sidikalang Masih ‘Gelap’ Sidikalang (SIB)             Kasus perampokan di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Batang Beruh Jalan Sisingamangaraja Sidikalang Kabupaten Dairi yang mengakibatkan hilangnya brankas berisi uang tunai Rp 160 juta, sudah sepekan berlalu.  Meski demikian, kasus ini masih ‘gelap’.             Menurut Kapolres Dairi AKBP Enggar Pareanom SIK melalui Kasubag Humas AKP L Limbong, Senin (22/10) di Sidikalang, polisi masih menyelidiki kasus yang menjadi perhatian masyarakat Dairi itu.              Belum ada yang dijadikan tersangka atau ditahan, tapi tiga orang karyawan SPBU itu masih diamankan di Polres, ketiganya masih berstatus tersangka.  Ketiganya masih diamankan karena dalam keterangannya selalu berbelit-belit, jadi kita masih melakukan pendalaman, kata Limbong.             Soal barang bukti yang diamankan, menurutnya juga belum ada perkembangan berarti.  “Yang diamankan masih yang kemarin, termasuk b

Petani Jeruk Mulai Was-was

Gambar
Petani Jeruk di Dairi Mulai Was-was, Hama Lalat Buah Mulai Menyerang Guntur Simarmata, seorang petani di Sidikalang, dengan latar belakang tanaman jeruk miliknya.    Petani jeruk di Dairi sejak beberapa waktu belakangan ini mulai was-was akibat serangan hama lalat buah.  Sidikalang (SIB)             Petani jeruk di Kabupaten Dairi sejak beberapa bulan terakhir ini mulai dilanda kekhawatiran karena ditemukannya hama penyakit lalat buah. Hama tersebut sebelum ini telah menyerang pertanian jeruk di Tanah Karo dan belum ditemukan cara ampuh mengatasinya.             Guntur Simarmata, seorang petani jeruk di Sidikalang, Jumat (19/10) mengatakan, serangan lalat buah sudah mulai ditemukan di ladangnya sejak beberapa bulan lalu, meski belum begitu parah.                Selain di Sidikalang, menurut pensiunan PNS ini, serangan hama lalat buah juga sudah ditemukan di areal pertanian jeruk di Kecamatan Parbuluan sekitarnya dan beberapa kecamatan lain di Dairi.           

Dialog Jemaat dan Pelayanan HKBP

Gambar
Dialog Jemaat dan Pelayan HKBP Distrik VI Dairi bersama Ompui Ephorus Digelar di Sidikalang Ephorus HKBP Pdt WTP Simarmata bersama isteri saat diulosi dalam acara dialog di Sidikalang, Jumat (19/10).    Sidikalang (SIB)             Dialog jemaat dan pelayan HKBP Distrik VI Dairi bersama Ompui Ephorus HKBP Pdt Willem TP Simarmata MA digelar di Balai Budaya Jalan Sisingamangaraja Sidikalang Kabupaten Dairi, Jumat (19/10).              Kegiatan yang difasilitasi Pemkab Dairi tersebut mengambil thema ‘HKBP melangkah menuju pembaharuan, perdamaian dan pemberdayaan’, dihadiri Ephorus HKBP Pdt WTP Simarmata, Prases Distrik VI Pdt P Nainggolan STh, para pendeta, sintua dan jemaat gereja se Distrik VI, Bupati Dairi KRA Johnny Sitohang Adinegoro, Sekdakab Julius Gurning SSos MSi, para pejabat Pemkab dan undangan lainnya.             Acara diawali ibadah pembukaan yang diisi dengan refleksi kerinduan pembaharuan, perdamaian dan pemberdayaan oleh seluruh tamu undangan s

Vonis Bebas Terdakwa Kasus Ilegal Logging

JPU Tak Bisa Buktikan Tuduhan, Hakim Vonis Bebas Terdakwa Kasus Ilegal Logging Sidikalang (SIB)             Majelis hakim Pengadilan Negeri Sidikalang diketuai TOCH Simanjuntak SH dengan hakim anggota Mince Ginting SH dan Delima SH, Rabu (28/10), memvonis bebas Agam alias Martunis (27), warga Bakongan Aceh Selatan, terdakwa kasus illegal logging yang ditangkap polisi di kawasan Pakpak Bharat, awal Juni silam.             Majelis dalam amar putusannya menyatakan perbuatan pidana oleh terdakwa sebagaimana disangkakan jaksa penuntut umum Yusnar Yusuf Hasibuan SH tidak dapat dibuktikan di persidangan.  Karenanya terdakwa yang selama ini ditahan, diputuskan bebas demi hukum.  Adapun barang bukti yang telah disita dinyatakan dikembalikan kepada pemiliknya yang sah.             Atas putusan tersebut jaksa penuntut umum menyatakan kasasi.             Agam ditangkap petugas Polsek Sukaramai Polres Pakpak Bharat, 11 Juni 2012 silam di kawasan Lae Ikan, perbatasan Sumatera Utara-A

PDI Perjuangan Mulai Elus Calon untuk Pilkada

Gambar
Jelang Pilkada Dairi PDIP Dairi Deklarasikan Passiona Sihombing sebagai Bakal Calon Bupati Bakal calon bupati Dairi Passiona Sihombing (kiri) menerima sebatang pohon diserahkan Ketua DPC PDIP Dairi Benpa Nababan (kanan) saat deklarasi pencalonan, Rabu (17/10) di Sidikalang.    Sidikalang (SIB)             PDI Perjuangan Kabupaten Dairi mengusung Drs Passiona M Sihombing MBA sebagai bakal calon Bupati Dairi periode 2014-2019.  Deklarasi pencalonan digelar Rabu (17/10), di halaman kantor partai itu, Jalan Medan-Sidikalang kawasan Sitinjo.             Pilkada Dairi diperkirakan berlangsung semester kedua 2013 mendatang (masa jabatan Bupati saat ini, KRA Johnny Sitohang Adinegoro, berakhir April 2014), sedangkan tahapan Pilkada dimulai sekitar pertengahan 2013.             Ketua DPC PDIP Dairi Ir Benpa Hisar Nababan, di sela-sela acara, kepada wartawan mengatakan, 15 PAC se-Dairi sepakat mencalonkan Passiona.  Meski demikian, lanjutnya, bukan berarti PDIP sudah