Bantuan Hibah Pemkab untuk Empat Organisasi Wanita
Empat Mobil Bantuan Pemkab untuk Empat Organisasi Wanita
Diserahkan
Sidikalang (SIB)
Pengurus
Bhayangkari, Persit KCK, Dharma Karini dan Dharma Yukti Kabupaten Dairi menerima
bantuan hibah dari Pemkab Dairi berupa masing-masing satu unit mobil minibus
untuk operasional atau kegiatan organisasi.
Bantuan
hibah yang pengadaannya ditampung dalam APBD Kabupaten Dairi Tahun Anggaran
2012 itu diserahkan Bupati Dairi KRA Johnny Sitohang Adinegoro didampingi Wakil
Bupati Irwansyah Pasi SH dan Sekretaris Daerah Julius Gurning SSos MSi, Kamis
(16/8) siang, di halaman Kantor Bupati Dairi Jalan Sisingamangaraja Sidikalang.
Hadir
dalam acara itu, pengurus keempat organisasi wanita tersebut, Muspida plus
Kabupaten Dairi, para kepala badan,dinas, kantor dan bagian di lingkungan
Pemkab Dairi serta undangan lainnya.
Selain
keempat kenderaan roda empat tersebut, juga terdapat satu mobil dengan tipe serupa
yang rencananya dipergunakan untuk tamu Pemkab.
Menurut Bupati, dana anggaran untuk pengadaan mobil-mobil tersebut
sekitar Rp 1,5 miliar. (B4)
Komentar
Posting Komentar