Rapat Pimpinan Gereja Sepakati Pembentukan Pengurus Baru BMAG Dairi

·         Padahal Sebelumnya Sudah Terbentuk BMAG Diketuai Pdt A Tobing


Sidikalang (SIB)
                Rapat pimpinan gereja se-Kabupaten Dairi di aula Taman Wisata Iman (TWI) Sitinjo, Rabu (4/12), memutuskan pembentukan pengurus Badan Musyawarah Antar Gereja (BMAG) Kabupaten Dairi peridoe 2013-2018 diketuai Pdt P Sibarani STh.  Padahal belum lama ini pengurus BMAG juga telah dibentuk dengan Ketua Pdt A Lumban Tobing.
                Rapat di TWI kemarin dibuka S Purba STh dari Kemenag Kabupaten Dairi, dihadiri sejumlah pimpinan gereja.  Menurut Ketua Panitia kegiatan Pdt E Marpaung, rapat pimpinan digelar karena mereka menilai pengurus BMAG yang diketuai Pdt Tobing kurang legalitasnya.  Sebab, katanya, pada saat musyawarah pemilihan banyak pimpinan gereja yang tidak datang, kemudian banyak nama-nama dalam pengurus BMAG tersebut yang ternyata dicantumkan tanpa sepengetahuan atau seizing yang bersangkutan.
                Menurut pantauan wartawan, rapat yang diawali kebaktian itu berlangsung cukup alot.  Rapat tidak dihadiri Pdt A Tobing selaku sekretaris BMAG periode yang lalu.  Menurut Pdt MJ Pasaribu dari unsur panitia kegiatan, mereka memang tidak mengundang Pdt Tobing.  Rapat awalnya membahas legalitas rapat pimpinan dan rencana-rencana lanjutan untuk membentuk pengurus BMAG karena mereka menilai pengurus BMAG diketuai Pdt Tobing tidak sahih karena tidak didukung pimpinan-pimpinan gereja. 
                Pdt A Lumban Tobing dihubungi kemarin sore mengatakan sudah mendengar informasi tentang rapat pimpinan gereja yang diakhiri dengan pembentukan pengurus BMAG itu.  Ia menegaskan pengurus BMAG yang sah ialah BMAG yang dipimpinnya.

                “Terus terang saja, dualisme BMAG ini terjadi sebagai akibat ekses Pilkada Dairi kemarin.  Ketika musyawarah kemarin kita mengundang pimpinan-pimpinan gereja tapi beberapa di antara mereka meminta musyawarah ditunda padahal periodesasi sudah selesai,” ujarnya.  (B4)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sebulan Berlalu, Kasus Pembunuhan Novalina br Purba Siswi SMAN 1 Sidikalang Belum Terungkap

DIHADIRI LIMA RIBU ORANG, PUNCAK PERAYAAN PESTA JUBILEUM 50 TAHUN GKPPD SUMBUL PENUH SUKACITA

BPP Mamre GBKP Puji Pengurus Klasis Riau-Sumbar yang Teratur Gelar RPL