Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2013

Dear God

Gambar
Dear God, the only thing I ask of you Is to hold her when I'm not around When I'm much too far away We all need that person who can be true to you

PELANTIKAN

Gambar
BUPATI DAIRI LANTIK PEJABAT STRUKTURAL ESELON II, III, IV DAN KEPALA SEKOLAH Sidikalang (SIB) Bupati Dairi KRA Johnny Sitohang Adinegoro diwakili Sekdakab Julius Gurning SSos MSi melantik pejabat struktural eselon II, III, IV dan V, kepala sekolah serta jabatan fungsional pengawas sekolah di lingkungan Pemkab Dairi, Senin (24/6) di Balai Budaya Jalan Sisingamangaraja Sidikalang. Pelantikan dilaksanakan berdasarkan Keputusan Bupati Dairi Nomor 820/172/VI/2013, 820/171/VI/2013, 820/177/VI/2013 dan 820/175/VI/2013 tertanggal 21 Juni 2013 ditandatangani Bupati KRA Johnny Sitohang Adinegoro.  Dalam keputusan-keputusan tersebut dimutasi total 159 pejabat struktural dan fungsional, termasuk sejumlah pejabat yang memasuki persiapan pensiun. Ikut dilantik, Martalena br Sebayang, guru SD yang beberapa waktu lalu menggugat Bupati Dairi ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) karena dimutasi dari kepala sekolah menjadi guru biasa tanpa alasan yang jelas.  Gugatannya di...

TARIF ANGKUTAN UMUM

TARIF ANGKUTAN UMUM DI DAIRI SUDAH NAIK MESKI BELUM DIBAHAS BERSAMA Sidikalang (SIB)             Sejumlah perusahaan angkutan umum di Kabupaten Dairi telah menaikkan tarif ongkos secara sepihak, sehari setelah pemerintah mengumumkan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM).             Tarif dalam kota yang selama ini Rp 2 ribu per orang, kini dinaikkan menjadi Rp 3 ribu per orang.  Menurut informasi, ongkos beberapa  angkutan pedesaan juga sudah dinaikkan.             Sejumlah warga Sidikalang kepada wartawan, Minggu (23/6)  mengatakan, tidak semua angkutan umum menaikkan tarif ongkos.  Angkutan dengan lin tertentu masih memberlakukan tarif lama.             Bupati Dairi KRA Johnny Sitohang Adinegoro didampingi Sekdakab Julius Gurning SSos ...

E-KTP

MASIH BANYAK E-KTP BELUM DIAMBIL WARGA DI SIDIKALANG Sidikalang (SIB)             Camat Sidikalang Sahala Siagian SE mengatakan, masih banyak e-KTP (kartu tanda  penduduk elektronik) milik warga di ibu kota Kabupaten Dairi itu yang belum diambil pemiliknya.             “Saya tidak hafal jumlahnya tapi masih banyak, mungkin sekitar seribuan lebih,” katanya, Sabtu (22/6) di Sidikalang kepada pers.             E-KTP hasil program nasional tersebut telah tiba Dairi dan selanjutnya disimpan di Kantor Camat Sidikalang sejak beberapa bulan lalu.  Total e-KTP yang sudah dikirim sekitar 19 ribu.  “Jumlah totalnya kalau untuk Sidikalang sekitar 25 ribu, jadi ada sekitar 6 ribu e-KTP lagi yang belum sampai pada kita,” jelasnya.             Sebagian e-KTP ...

PASAR SIDIKALANG

Gambar
SEHARI SETELAH PENERTIBAN, PASAR SIDIKALANG KEMBALI SEMRAWUT ·          WAKIL KETUA DPRD DAIRI : BUKAN SALAH PEDAGANG, TAPI PEMKAB YANG TIDAK SIAP Sidikalang (SIB) Pasar Sidikalang kembali terlihat semrawut pada hari pekan Sidikalang, Sabtu (22/6), atau sehari setelah  penertiban pedagang oleh Pemkab Dairi dibantu petugas Polres dan Kodim.  Jalan Dairi, Jalan Pekan, Jalan Trikora dan Jalan Sekolah (empat jalan yang mengelilingi pasar bertingkat Sidikalang) yang sehari sebelumnya terlihat sudah bersih dari lapak dan kios tempat berjualan, kemarin kembali terlihat ramai dengan pedagang yang menggelar dagangannya di pinggir jalan. Petugas Satpol PP dibantu personil TNI dan Polri tak bisa berbuat banyak.  Alat berat dan mobil pemadam kebakaran yang disiagakan di lokasi pasar juga terlihat ‘menganggur’, tidak seperti sehari sebelumnya saat para pedagang yang berjualan di luar areal pasar bertingkat diminta masuk berj...

PELANTIKAN KADES

Gambar
ENAM KEPALA DESA DI PEGAGAN HILIR DAIRI DILANTIK Sidikalang (SIB)                 Sebanyak enam kepala desa masa jabatan 2013-2019 di Kecamatan Pegagan Hilir Kabupaten Dairi dilantik Bupati KRA Johnny Sitohang Adinegoro, Jumat (21/6) dalam suatu acara di lapangan SMA Negeri 1 Tigabaru Pegagan Hilir.                 Keenam kepala desa terpilih hasil pilkades yang dilaksanakan beberapa waktu lalu tersebut masing-masing, Ojak Manik (Kades Kuta Usang), Rudolf Sitanggang (Kades Linggaraja II), Beres Siringo-ringo (Kades Bukit Baru), Jese Siringo-ringo (Kades Perik Mbue), Aliber Kaloko (Kades Simartugan), Wesly Lingga (Kades Mbinanga).                    Acara pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan turut dihadiri Dandim 0206/D Letkol Inf...

PASAR SIDIKALANG

Gambar
PENERTIBAN PEDAGANG DI LUAR PASAR BERTINGKAT SIDIKALANG BERJALAN LANCAR ·          PEDAGANG BONGKAR SENDIRI TEMPATNYA BERJUALAN Sidikalang (SIB)               Penertiban pedagang di luar pasar bertingkat Sidikalang, yakni di sepanjang Jalan Sekolah, Jalan Pekan, Jalan Dairi dan Jalan Trikora Sidikalang Kabupaten Dairi berlangsung tertib dan lancar, Jumat (21/6).  Kebanyakan pedagang membongkar sendiri tempat berjualannya, dibantu personil Satpol PP bersama petugas Polres Dairi dan Kodim 0206/D.             Para pedagang berbagai jenis barang dagangan, termasuk pakaian, sayur-mayur, ikan, daging dan kebutuhan rumah tangga, selama ini berjualan di empat lokasi jalan yang mengelilingi pasar bertingkat Sidikalang tersebut.  Tadinya lokasi keempat jalan itu merupakan tempat penampungan sementara (TPS) selama ...

DANDIM BARU

Gambar
PISAH SAMBUT DANDIM 0206/D, LETKOL INF SYAWAL FAHMI TAMBUNAN SIAP LANJUTKAN TUGAS DAN PROGRAM Sidikalang (SIB)                 Dandim 0206/D Letkol Inf Drs Syawal Fahmi Tambunan menegaskan, dirinya siap mengemban tugas dan melanjutkan program pejabat lama Dandim, Letkol Inf Benny Satria di Kabupaten Dairi, termasuk dalam menjaga keamanan dan kekondusifan teritorial.  Ia mengatakan tugas tersebut tidaklah mudah, karenanya dukungan penuh segenap elemen masyarakat sangat diharapkan.                 Hal itu dikatakan Tambunan dalam sambutan sekaligus perkenalan dirinya pada acara pisah sambut Dandim 0206/D yang dilaksanakan Pemkab Dairi di Balai Budaya Jalan Sisingamangaraja Sidikalang, Rabu (19/6) malam.  Letkol Syawal sebelumnya bertugas di Kodam I/BB, sementara Letkol Benny selanjutnya akan menempati tugas baru sebag...

PAUD

Gambar
PENDIDIKAN ANAK USIA DINIBERKEMBANG PESAT DI DAIRI Sidikalang (SIB)             Taman kanak-kanak (TK) atau Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) berkembang pesat di Kabupaten Dairi dalam beberapa waktu terakhir ini.  Kondisi tersebut cukup menggembirakan karena bisa berdampak positif terhadap perkembangan kecerdasan generasi masa depan di Dairi.             Hal tersebut dikatakan Bunda PAUD Kabupaten Dairi Ny Dumasi Johnny Sitohang (isteri Bupati) saat melepas anak didik PAUD Kecamatan Sidikalang, Berampu, Parbuluan dan Sitinjo yang digabung, kemarin, di Balai Budaya Sidikalang. Menurutnya, perkembangan PAUD tersebut sesuai dengan kondisi kependudukan di Dairi, yakni sekitar 30 persen dari total penduduk merupakan anak usia dini.  Karena itu wajar jika banyak PAUD kemudian dibuka di berbagai tempat. PAUD, lanjutnya, penting sebagai bekal bagi anak sebel...

SEKOLAH BERPRESTASI

Gambar
SMA NEGERI 1 TIGALINGGA DAIRI RAIH PENGHARGAAN “EDUCATION AWARD” 2013 Sidikalang (SIB)             SMA Negeri 1 Tigalingga Kabupaten Dairi meraih penghargaan pendidikan (education award) 2013 dari International Human Resources Development Program atau IHRDP (program pengembangan sumber daya manusia internasional).  Penyerahan penghargaan tersebut dilaksanakan Sabtu (8/6) dua pekan lalu di Jakarta.             Demikian disampaikan Kepala Sekolah SMAN 1 Tigalingga Drs Budiman Tambunan saat melapor kepada Sekdakab Dairi Julius Gurning SSos MSi, Selasa (18/6) di ruang kerja Sekda di Kantor Bupati Jalan Sisingamangaraja Sidikalang.  Hadir juga, Kadis Pendidikan Drs Naek K Lumbantobing. Selain penghargaan sebagai sekolah berprestasi kepada SMAN 1 Tigalingga, IHRDP juga menyerahkan penghargaan kepala sekolah berprestasi kepada Budiman. Menurut Tambunan, p...

HARI BHAYANGKARA

POLRES DAIRI ANJANGSANA KE SDLB, PANTI ASUHAN DAN RUTAN SIDIKALANG Sidikalang (SIB)             Keluarga besar Polres Dairi dipimpin Kapolres AKBP Enggar Pareanom SIK beranjangsana ke Sekolah Dasar Luar Biasa (SDLB) Sidikalang, Panti Asuhan Perpulungen dan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Sidikalang dalam silaturahmi menyambut Hari Bhayangkara ke-67.  Kegiatan anjangsana tersebut merupakan agenda rutin setiap menjelang HUT Polri.             Kasat Binmas Polres Dairi AKP Amansyah Sembiring, Selasa (18/6) di Sidikalang kepada pers mengatakan, rangkaian kunjungan dimulai Jumat (14/6) pekan lalu ke SDLB Jalan Runding Sidiangkat Sidikalang dan Panti Asuhan Perpulungen Jalan Stadion Sidikalang.  “Dan hari ini tadi ke Rutan Sidikalang,” katanya.             Dalam kunjungan-kunjungan tersebut Kapolres didampingi pa...

KANTOR DPRD LENGANG

DPRD DAIRI KUNKER KE BANGKA DAN MANADO Sidikalang (SIB)             Setelah melaksanakan bimbingan teknis (bintek) ke Jawa Barat awal April kemarin, DPRD Dairi 9 hingga 15 Juni kembali berangkat ke luar daerah melakukan kunjungan kerja ke Bangka Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan Manado Provinsi Sulawesi Utara.  Anggota dewan terhormat tersebut terbagi dalam dua tim, salah satu tim dipimpin ketua dewan Delpi Ujung.             Sekretaris DPRD Dairi Wesly P Manullang dihubungi wartawan, Jumat (14/6) di Sidikalang mengatakan, tim pertama ke Bangka pada 9 -12 Juni, sedangkan tim kedua dipimpin Delpi ke Pemko Manado, 12-15 Juni.  Tim pertama mempunyai agenda kunjungan terkait pertambangan, namun tim kedua tidak diketahui agendanya.             Menyusul kegiatan tersebut, kantor DPRD Dairi sejak beberapa ...

KINERJA POLRES DAIRI DALAM TANDA TANYA

Kasus Perkosaan Siswi SMP di Dairi ·          Kapolres : Kita Masih Tunggu Hasil Tes DNA Sidikalang (SIB)             Polres Dairi masih menunggu hasil tes DNA terkait kasus perkosaan Mawar (15, bukan nama sebenarnya), seorang remaja puteri, pelajar kelas VIII SMP di Kabupaten Dairi.             Hal itu dikatakan Kapolres AKBP Enggar Pareanom SIK menjawab pers, Rabu (12/6) di Sidikalang.   Sperma yang masih tersisa di tubuh korban sudah dibawa untuk tes DNA,   sebutnya.             Ditanya kapan hasil tes tersebut turun, Kapolres didampingi Wakapolres Kompol Santun Hutauruk dan Kaurbin Ops Reskrim Ipda SP Siringo-ringo mengatakan belum ada kepastian waktu.   “Dalam waktu dekat,” katanya.           ...

SIDIKALANG MENUJU ADIPURA

Pengelolaan Pasar dan TPA, Dua Faktor Belum Berhasilnya Sidikalang Raih Adipura ·          21 Juni, Penertiban Pedagang yang Tidak Mau Masuk ke Pasar Sidikalang (SIB)             Berdasarkan evaluasi, terdapat paling tidak dua faktor penyebab belum berhasilnya kota Sidikalang meraih penghargaan Adipura tahun ini, yakni faktor pengelolaan pasar Sidikalang dan pengelolaan TPA (tempat pembuangan akhir) sampah.             Sekdakab Dairi Julius Gurning SSos MSi mengatakan hal itu menjawab pers, Rabu (12/6) di Sidikalang.             “Dua faktor itu yang harus segera kita benahi.   Kita lihat sendiri bagaimana kondisi pasar Sidikalang yang masih jauh dari harapan.   Sebagai contoh, pedagang masih banyak yang berjualan di luar, di badan jalan,” katanya.  ...

PILKADA DAIRI

Gambar
PILKADA DAIRI, PARTAI DEMOKRAT HAMPIR PASTI USUNG PASANGAN LUHUT/MARADU Sidikalang (SIB)                 Pasangan bakal calon bupati/wakil bupati Dairi periode 2014-2019, Ir Luhut Matondang/Maradu Lingga SH mendaftar ke Kantor DPC Partai Demokrat di Sidikalang, Selasa (11/6).   Menurut informasi dari DPC, hampir dapat dipastikan Partai Demokrat akan mengusung pasangan tersebut dalam Pilkada Dairi 10 Oktober mendatang.   Bahkan Luhut pada Selasa kemarin sudah berkomunikasi langsung melalui telepon seluler dengan Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Edhi Baskoro Yudhoyono (Ibas). Kedatangan pasangan tersebut ke DPC kemarin diiringi sekitar duapuluhan pendukung dan simpatisan.   Mereka diterima tim penjaringan calon bupati/wakil bupati Partai Demokrat Dairi.   Hadir pula Ketua DPC Sumihar Silalahi, Sekretaris Markus WS Purba SE bersama jajaran pengurus, juga beberapa ketua...